Hari cukup mendung di pagi itu, hari Minggu 13 November 2016 kemarin. Namun saya cukup semangat untuk mandi pagi dan bergegas naik motor menuju Top 100 Mall Tembesi, Batam. Yups, hari itu saya sudah berjanji untuk mengikuti kegiatan Snorkeling Seru di Perairan Pulau Abang Bareng Blogger Kepri dan Galang Bahari Wisata.

Snorkeling Seru di Perairan Pulau Abang Bareng Blogger Kepri dan Galang Bahari Wisata
Saya tiba di titik kumpul Top 100 Mall Tembesi sekitar jam 07.45, atau 15 menit sebelum jam keberangkatan. Di depan pintu utama Mall sudah hadir beberapa Blogger Kepri seperti Teh Lina, Mas Akut, Pak Rashid, Mbak Dian, Mas Andi, Mas Danan dan beberapa blogger lainnya yang sebagian saya lupa nama-namanya, maaf ya 
Maklum, baru pertama kali bertatap mata dengan mereka jadi setelah salam-salaman dan berkenalan, beberapa nama tidak bisa nyangkut di kepala… 😥
Jam 08.00 pagi tepat, kami berangkat naik bis ramai-ramai (sekitar 28 blogger Kepri) menuju ke pelabuhan PT. Pari yang terletak di sebelah kanan jalan setelah jembatan 6. Sebenarnya ada tanda Galang Bahari Wisata di persimpangan jalan menuju pelabuhan PT. Pari, namun ketika kami sampai disana, tanda tersebut sudah mulai rusak.

Petunjuk di Simpang Pelabuhan PT. Pari
Tidak perlu menunggu lama di pelabuhan PT. Pari karena kami sudah ditunggu oleh 2 buah kapal kayu atau biasa disebut pompong.

Tiba di Pelabuhan PT. Pari

Tarif Parkir di Pelabuhan PT. Pari

Mari Kita Naik Pompong
Saya kira, kami langsung dibawa menuju ke spot snorkeling di perairan pulau Abang. Namun ternyata saya salah. Setelah sekitar 10 menit di laut, kami lebih dulu singgah ke pulau Nguan dimana di pulau ini terdapat rumah singgah (homestay) yang dipersipkan khusus oleh Galang Bahari Wisata bagi para peserta snorkeling untuk briefing, ganti baju yang akan dipakai untuk snorkeling, memakai pelampung/life jacket dan bisa juga sarapan 🙂
Continue reading →