New R25 Dibanderol 58,6 Juta Rupiah, Spesifikasi Mesin Masih Sama Dengan R25 Lawas


New Yamaha R25 dan New Yamaha R3 telah resmi dirilis hari ini secara bersamaan di 3 negara, yaitu Indonesia, Thailand dan Amerika Serikat. Indonesia mewakili sebagai market R25 sementara 2 negara lainnya mewakili market R3.

Launching New Yamaha R25

Launching New Yamaha R25/R3

Kenapa namanya New R25/New R3? Kenyataan memang seringkali tidak sesuai dengan ekspektasi. Disaat konsumen menginginkan perubahan besar-besaran dari R25 dengan kedatangan CBR250RR dan New Ninja, Yamaha “hanya” menghadirkan New R25/R3, bukan All New… 

Memang tepat nama yang disematkan pada motor baru ini, yaitu New R25/New R3 karena memang perubahannya tidak banyak, bisa dibilang hanya perubahan kosmetika dan fitur saja. Sementara kalau All New, biasanya disamping desain dan fitur, mesin dan atau rangka juga turut berubah. Makanya R25/R3 baru ini disebut New…

Yupz, spesifikasi mesin New R25/R3 tidak berubah. New R25 masih menggunakan mesin R25 lawas dengan tenaga 26,5 kw atau 36 ps dan torsi 22,6 Nm. Berikut spesifikasi lengkapnya:

Mesin

TIPE MESIN Liquid cooled 4-stroke, DOHC
SISTEM BAHAN BAKAR Fuel Injection
TIPE KOPLING Basah, Kopling manual , Multiplat
TIPE TRANSMISI Constant mesh 6-kecepatan
JUMLAH / POSISI SILINDER Inline 2-cylinder
DIAMETER X LANGKAH 60,0 x 44,1 mm
PERBANDINGAN KOMPRESI 11,6 : 1
DAYA MAKSIMUM 26,5kW/12000rpm
TORSI MAKSIMUM 22.6Nm/10000rpm
SISTEM STARTER Elektrik starter
SISTEM PELUMASAN Basah
KAPASITAS OLI MESIN Total = 2,40 L ; Berkala = 1,80 L ; Ganti filter oli = 2,10 L

Dimensi

P X L X T 2090mm X 720mm X 1135mm
JARAK SUMBU RODA 1380mm
JARAK TERENDAH KE TANAH 160mm
TINGGI TEMPAT DUDUK 780mm
BERAT ISI 166 kg
KAPASITAS TANGKI BENSIN 14 Liter

Rangka

TIPE RANGKA Diamond
SUSPENSI DEPAN Teleskopik (Inverted aka upside down)
SUSPENSI BELAKANG Swing Arm
BAN DEPAN 110/70-17M/C (54S)
BAN BELAKANG 140/70-17M/C (66S)
REM DEPAN Cakram Hidraulic , Piston Ganda
REM BELAKANG Cakram Hidraulic, Piston Tunggal

Kelistrikan

SISTEM PENGAPIAN TCI
BATTERY GTZ8V
TIPE BUSI NGK/CR9E

Walaupun secara spesifikasi mesin sama dengan R25 lawas, namun Yamaha mengklaim bahwa New R25 memiliki top speed 8km/jam lebih tinggi dari R25 lawas. Hal ini berkat sisi aerodinamis New R25 yang lebih baik.

New Yamaha R25/R3

New Yamaha R25/R3 – Top Speed lebih baik

Selain top speed lebih tinggi, New R25 juga memiliki kelebihan lain dibandingkan R25 lawas seperti:

  1. Desain dengan R Series DNA yang lebih fresh
  2. Penggunaan shock depan USD selain membuat tampilan lebih keren juga membuat kestabilan motor lebih baik
  3. Headlam LED yang lebih terang dan awet
  4. Speedometer full digital
Speedometer Full Digital - New R25

Speedometer Full Digital – New R25

Nah, dengan spesifikasi dan fitur di atas, harga New R25 dibanderol dengan harga 58.600.000 rupiah, sedikit naik dibandingkan R25 lawas yang dibanderol 57.350.000 rupiah.

 

Related Post

2 comments on “New R25 Dibanderol 58,6 Juta Rupiah, Spesifikasi Mesin Masih Sama Dengan R25 Lawas

  1. Pingback: Adu Kencang New R25 vs New Ninja250, Old R25 dan CBR250RR di Sentul oleh Young Machine, Siapa Tercepat? | MivecBlog.com

  2. Pingback: Adu Kencang New R25 vs New Ninja250, Old R25 dan CBR250RR di Sentul oleh Young Machine, Siapa Tercepat? | MivecBlog.com

Monggo, silakan dikomeng atau dicaci maki...gratis ^_^

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.