Penjualan Low MPV April 2018, Xpander Masih Perkasa dan Makin Jauh Tinggalkan Avanza

Data distribusi mobil terlaris bulan April 2018 baru dirilis oleh Gaikindo. Dari data mobil terlaris ini, Mitsubishi Xpander masih belum goyah bahkan semakin jauh meninggalkan Toyota Avanza. Harus puas jadi nomor dua lagi nih…

Data Penjualan Low MPV Indonesia

Data Penjualan Low MPV Indonesia

Data yang dirilis Gaikindo, untuk bulan April 2018 penjualan mobil di Indonesia secara keseluruhan mencapai 102.258 unit. Angka ini naik sedikit sekitar 0,4% dibanding bulan Maret yang mencapai 101.813 unit. Nah, untuk Xpander sendiri, selama bulan kemarin terdistribusi sebanyak 7.907 unit, naik sekitar 5,5% dibandingkan bulan Maret yang “hanya” 7.493 unit. Sementara di tempat kedua ada Avanza yang hanya terjual sebanyak 6.917 unit, atau turun sekitar 2,5% dari bulan sebelumnya. Berikut Data Penjualan Low MPV bulan April 2018 di Indonesia: 

Data Penjualan Low MPV Indonesia 2018

Data Penjualan Low MPV Indonesia 2018

Baca juga :

Dari tabel di atas juga terlihat bahwa Mobilio mengalami peningkatan penjualan, sekitar 87% dari 1.494 unit di Maret menjadi 2.796 unit di April 2018. Sepertinya, event IIMS 2018 cukup membuat Honda sumringah karena mampu meningkatkan jumlah penjaulan mobil-mobilnya.

Sementara untuk Ertiga memang bisa ditebak, terus turun sejak Februari lalu. Hal ini dikarenakan konsumen yang menunggu All New Ertiga yang distribusinya baru dimulai bulan Mei ini. Dan untuk merek baru asal Tiongkok, Wuling juga mencatatkan penjualan yang cukup baik di bulan lalu, dengan total penjualan Wuling Confero yang mencapai 782 unit. Secara total, Wuling sudah mendistribusikan 2.833 unit Confero selama 2018 ini.

Tren Penjualan Low MPV Indonesia 2018

Tren Penjualan Low MPV Indonesia 2018

Nah, mendekati lebaran tahun ini, apakah di bulan Mei ini akan terus mengalami peningkatan? Kita tunggu saja ya, kalau tahun lalu sih justru sedikit turun.

 

Related Post

Monggo, silakan dikomeng atau dicaci maki...gratis ^_^

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.