Harumkan Indonesia, Wawan Tembong & Sang Adik Juara Freestyle di Thailand dengan Yamaha YZF-R3

Ajang tahunan Burapa Battle Stunts kembali digelar Sport Arena Chaiyapruk Pattaya, Thailand. Tahun lalu, freestyler asal Indonesia Wawan Tembong beserta Adiknya Wahyu Nugroho juga turut serta di ajang ini dan langsung meraih juara di debutnya.

Wawan Tembong menggunakan Yamaha YZF-R3 di ajang Burapa Battle Stunts 9 (1)

Wawan Tembong bersama YZF-R3 di ajang Burapa Battle Stunts 9

Dan di event tahun ini, Wawan Tembong kembali membuat tim juri terkagum-kagum dna berhasil menyabet juara di semua kelas, yups… semua kelas! Mulai dari kelas 200 cc – 500 cc, kelas 600 cc up dan kelas Long Stoppie. Gilaaa…! 

Jika tahun lalu Wawan Tembong “menyiksa” Yamaha R25, kali ini Wawan Tembong kembali membetot motor Yamaha, yaitu YZF-R3. Tanpa ragu, Wawan berhasil menampilakn atraksi terbaik dan mengalahkan peserta lain dari berbagai negara.

Wawan Tembong bersama YZF-R3 di ajang Burapa Battle Stunts 9

Wawan Tembong ketika beraksi di Burapa Battle Stunts

”Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT karena mampu meraih hasil yang sangat baik di negeri tetangga. Terimakasih kepada Yamaha Indonesia dan Yamaha Thailand yang selalu mendukung, dan tak lupa kepada para penggemar saya. Walaupun belum begitu terbiasa dengan R3, namun motor ini sangat ringan dan tenaganya besar sehingga saya mampu beradaptasi dengan baik. Saya tidak perlu mengeluarkan banyak tenaga untuk wheelie,” ujar Wawan Tembong.

Sementara itu, adiknya  Wahyu Nugroho juga cukup sukses di keikutsertaannya kali ini dengan meraih posisi ketiga di kelas 200 – 500 cc.

Wawan Tembong dan Wahyu Nugroho di ajang Burapa Battle Stunts 9

Wawan Tembong dan Wahyu Nugroho di ajang Burapa Battle Stunts 9

Wawan Tembong dikenal dengan freestyler yang aktif mengikuti kegiatan-kegiatan Yamaha, seperti dalam acara entertainment Yamaha Cup Race misalnya. Selain itu ia juga membuka Wawan Tembong Training School di Jawa Tengah. Mantab!

 

Related Post

4 comments on “Harumkan Indonesia, Wawan Tembong & Sang Adik Juara Freestyle di Thailand dengan Yamaha YZF-R3

Monggo, silakan dikomeng atau dicaci maki...gratis ^_^

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.