All New Honda CR-V Raih 5 Bintang dalam Crash Test Asean NCAP Versi 2017

All New Honda CR-V 7 seater baru diluncurkan di Indonesia pada ajang IIMS 2017, bulan April lalu. Di ajang ini, All New CR-V hadir dalam 3 varian yaitu CR-V 2.0 liter, CR-V 1,5 liter turbo dan CR-V 1,5 liter turbo Prestige. Sementara untuk varian 2,4 liter, absen kali ini.

All New CR-V

All New CR-V

Dengan harga lebih dari 400 juta rupiah, fitur keselamatan apa saja yang ditawarkan All New Honda CR-V?

Baca juga: 

Baru-baru ini, komisi keselamatan kendaraan baru ASEAN NCAP telah merilis hasil uji tabrak dari All New Honda CR-V. CR-V yang dites adalah varian 2,4 liter, yang tidak hadir di Indonesia, tapi secara spesifikasi mirip dengan All New CR-V 1,5L Turbo Prestige dengan 6 airbag. Hasilnya? All New CR-V berhasil meraih pedikat tertinggi, 5 Bintang Asean NCAP versi 2017. CR-V menjadi mobil pertama yang berhasil meraih predikat tertinggi ini dengan standar Asean NCAP baru versi 2017 – 2020.

Uji Tabrak All New CRV

Uji Tabrak All New CR-V, Bintang 5

Protokol baru Asean NCAP ini lebih komplit dalam penilaiannya, termasuk adanya penilaian baru seperti safety assist yang meliputi Blind Spot Technology, Lane Departure Warning System, Forward Collision Warning System, dll.

AOP AseanNCAP 2017

AOP AseanNCAP 2017

Safety Assist AseanNCAP 2017

Safety Assist AseanNCAP 2017

AseanNCAP 2017

COP AseanNCAP 2017

Berdasarkan hasil uji dari ASEAN NCAP Assessment 2017-2020,All New Honda CR-V mendapatkan 5 bintang dengan total skor 88,8 dari 100! Pengujian yang dilakukan dalam uji tabrak ini meliputi tes tabrak depan, tes tabrak samping dan evaluasi terhadap seluruh fitur keamanan. All New Honda CR-V meraih skor 47.25 untuk kategori Adult Occupant Protection (AOP), dan 22.84 untuk kategori Child Occupant Protection (COP), serta 18.71 untuk Safety Assist Technologies (SA).

Uji Tabrak All New CR-V, Bintang 5

Hasil Uji Tabrak All New CR-V

 

Related Post

One comment on “All New Honda CR-V Raih 5 Bintang dalam Crash Test Asean NCAP Versi 2017

  1. Pingback: Mitsubishi Xpander Raih 4 Bintang di Uji Tabrak Asean NCAP Versi Terbaru | MivecBlog.com

Monggo, silakan dikomeng atau dicaci maki...gratis ^_^

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.