Hasil Uji Tabrak ASEAN NCAP Toyota Agya, Daihatsu Ayla dan Datsun Go, Siapa yang Paling Aman?

ASEAN NCAP telah merilis hasil uji tabrak bagi mobil-mobil LCGC yang diproduksi dan beredar di Indonesia, yaitu untuk Toyota Agya, Daihatsu Ayla dan Datsun Go. Sayangnya, untuk Suzuki Karimun Wagon R belum ada hasil uji tabraknya hmm…

Uji Tabrak Asean NCAP untuk LCGC

Uji Tabrak Asean NCAP untuk LCGC

Sebagai tambahan, beberapa bulan yang lalu, untuk Datsun Go produksi India telah diuji oleh Global NCAP dan menghasilkan skor 0 dari maksimal 5 bintang, alias tidak aman sama sekali (at least berdasarkan hasil uji tabrak). Namun, saat itu Datsun Go belum dilengkapi dengan airbag sehingga apabila terjadi tabrakan bisa fatal akibatnya.

Nah, data yang baru saja dirilis Asean NCAP, Datsun Go berhasil meningkatkan fitur safety-nya sehingga mendapatkan skor 2 untuk perlindungan anak maupun dewasa. Hal ini didapatkan berkat tambahan airbag yang dicangkokkan Datsun pada sisi pengemudi. Sedangkan untuk Toyota Agya skornya lebih bagus dengan total 4 bintang, baik untuk perlindungan anak dan dewasa. Bagaimana dengan Daihatsu Ayla? Berikut tabel perbandingan hasil uji tabrak untuk mobil-mobil LCGC yang dipasarkan di Indonesia. 

Hasil Uji Tabrak LCGC

Hasil Uji Tabrak LCGC

Dari data di atas, terlihat bahwa Daihatsu Ayla non airbag mendapatkan skor paling buruk dengan hanya meraih 1 bintang untuk perlindungan dewasa dan 2 bintang untuk perlindungan anak. Dalam info grafik, berikut hasil-hasil uji tabrak tersebut.

Hasil Crash Test Agya

Hasil Crash Test Agya

Hasil Crash Test Ayla

Hasil Crash Test Ayla

Hasil Crash Test Ayla Non Airbag

Hasil Crash Test Ayla Non Airbag

Hasil Crash Test Datsun Go

Hasil Crash Test Datsun Go

Kalau berdasarkan data di atas, Toyota Agya memang paling aman jika ditabrakkan dalam kecepatan 64 km/jam. Namun, hal ini bukan menjadi indikasi satu-satunya bahwa Agya paling bagus dan Ayla Non Airbag paling jelek, karena kecelakaan bisa terjadi di mana saja dan dalam kondisi apapun. Airbag hanya membantu mengurangi resiko cedera yang parah dan atau kematian jika terjadi kecelakaan, bukan mengurangi atau mencegah kecelakaan. Tentu saja yang lebih baik adalah bagaimana caranya agar menyetir dengan aman dan hati-hati 🙂

 

Related Post

7 comments on “Hasil Uji Tabrak ASEAN NCAP Toyota Agya, Daihatsu Ayla dan Datsun Go, Siapa yang Paling Aman?

  1. Pingback: Hasil Uji Tabrak ASEAN NCAP, Honda BR-V Raih Skor 5 Bintang | MivecBlog.com

  2. Pingback: Perbandingan Uji Tabrak Antara Avanza, Xenia, Ertiga, Datsun Go, Calya dan Sigra. Siapa yang Paling Aman? | MivecBlog.com

Monggo, silakan dikomeng atau dicaci maki...gratis ^_^

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.